Kisah Polisi Suprapto Sumbangkan Ternak untuk Lauk Warga di Tanah Bumbu

Bripka Suprapto sumbangkan ternaknya untuk warga | Foto: Jurnal Banua

Polis berkumis itu di sela suara itik bertanya kepada istrinya. "Udah banyak begini ayam sana itik? Kasih ke warga saja ya?" tanyanya.

JURNALBANUA.COM, TANAH BUMBU - Pangkatnya Bripka. Tugas jadi Bhabinkamtibmas di Desa Antasari Kecamatan Simpang Empat, Tanah Bumbu.

Suprapto pria berkumis itu mudah akrab dengan orang. Mungkin karena itu, ia ditugaskan jadi pendamping masyarakat.

Hobinya beternak ayam, itik dan ikan nila menjadi nilai tambah. Warga semakin merasa tidak berjarak dengannya.

Sudah lama Suprapto beternak binatang-binatang pedaging itu. Kadang dijual. Atau dimakan sendiri.

Ratusan ayam dan itiknya sekarang. Juga kolam ikan patinnya.

"Kalau pulang kerja main saya ayam dan itik langsung hilang capek," ujarnya.

Tiba saat pandemi tiba. Suprapto melihat sendiri, warga mulai mengeluh urusan dapur. Ojek sepi, buruh banyak nganggur. Tabungan dan aset lama-lama dimanfaatkan warga untuk beli sembako.

"Kita kasih warga saja ya? Itung-itung beramal," kata Suprapto kepada keluarganya.

Jadilah pagi tadi keluarga Suprapto memanen binatang-binatang itu. Ayam dan itik diikat jadi satu. Tambah nila satu ekor.

Semua dibingkis dalam bakul purun. Warga kurang mampu ia panggil. Mudah saja. Sebagai Bhabinkamtibmas ia hapal luar kepala warga desanya.

Satu-satu warga datang ke kantor Mapolsek Simpang Empat. Seorang pria tua berkaca-kaca matanya. "Berkah Ndan. Cuma doa saja bisa saya balas," ujarnya terbata.

Saking berterima kasihnya, beberapa warga bahkan ada yang ingin mencium tangan Suprapto. Gesit polisi itu menolak.

"Memberi itu ternyata bikin tenang hati. Saya gak kaya. Cuma itu bisa saya bagi. Melihat mereka senang, saya ikut bahagia. Lapang rasanya," ungkap Supratpo kepada Jurnal Banua, Jumat (12/6) sore tadi.

Ia pun mengimbau, warga memanfaatkan apa yang ada untuk menguatkan ketahanan pangan. "Kalau malas ternak ayam, bisa ikan. Pakai kolam terpal saja. Lumayan untuk lauk keluarga," sarannya.

Aksi itu mendapat apresiasi dari Kapolres Tanah Bumbu AKBP Sugianto Marweki. "Di Angsana ada juga polisi yang bagi ternak ikan lele. Semoga Tuhan memberi balasan berlipat buat mereka," doanya.

Sugianto pun mengimbau para anggota di lapangan, melakukan inovasi untuk membantu ekonomi warga. (shd/jb)


Space Iklan

Tags :

bm
Jurnal Banua

Situs pemberitaan online Jurnal Banua telah memiliki badan hukum dan terdaftar di Kemenkumham RI. Semua produk pemberitaan diolah melalui proses jurnalistik yang profesional dan bertanggungjawab.

Posting Komentar