4 Ketua PKK Dilantik

Sebanyak empat Ketua PKK tingkat kecamatan dilantik
JURNALBANUA.COM, BATULICIN - Sebanyak empat Ketua PKK tingkat kecamatan dilantik oleh Ketua PKK Tanbu Hj Wahyu Windarti di halaman Kantor Kecamatan Kusan Tengah, Kamis (15/12/2022)

Empat Ketua Tim Penggerak PKK yang dilantik dan dikukuhkan, diantaranya adalah Norlina sebagai Ketua PKK Kecamatan Kusan Tengah, Suryani sebagai Ketua PKK Kusan Hilir, Nor Asiah sebagai Ketua PKK Batulicin dan Lili Dayanti sebagai Ketua PKK Simpang Empat.

“Saya percaya kepada Ketua Tim Penggerak PKK akan melaksanakan tugas dan kewajiban dengan sebaik- baiknya, Disertai dengan rasa tanggung jawab sesuai dengan yang dipercayaka untuk meningkatkan peran serta PKK dalam mewujudkan pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga,” ungkapnya.

Diharap kepada Ketua PKK yang baru saja dilantik agar bisa lebih baik lagi dari sebelumnya. Juga sebagai PKK harus selalu bergerak untuk masyarakat.

Dalam sambutannya Hj Wahyu Windari menyampaikan agar Penggerak PKK Kecamatan juga harus bergerak aktif dalam kegiatan seperti Posyandu dan acara lainnya.

Ia berpesan kepada para ketua yang baru dilantik, agar tetap bisa berinovasi dan melakukan perubahan yang lebih baik lagi. Semuanya harus bisa berinovasi, karena sebagai pendamping pemerintah, pastinya memiliki program-program yang baik, yang terpenting adalah realisasinya di lapangan, maka untuk merealisasikannya tidak hanya terkait tandatangan hitam di atas putih saja, namun perlu adanya inovasi dan gebrakan-gebrakan yang baik dalam pelaksanaanya, artinya harus berani keluar dari zona nyaman,” pungkasnya. (shd/jb)


Space Iklan

Tags :

bm
Jurnal Banua

Situs pemberitaan online Jurnal Banua telah memiliki badan hukum dan terdaftar di Kemenkumham RI. Semua produk pemberitaan diolah melalui proses jurnalistik yang profesional dan bertanggungjawab.

Posting Komentar