Zairullah: Jangan Ada Klaster Perusahaan

Bupati Zairullah Azhar memimpin rapat koordinasi membahas pencegahan  penularan corona di Kecamatan Angsana
JURNALBANUA.COM, BATULICIN - Bupati Zairullah Azhar mewanti-wanti perusahaan besar di Tanah Bumbu, untuk maksimal menerapkan PPKM level empat yang sedang diberlakukan.

"Jangan sampai ada klaster dari perusahaan nanti. Jangan sampai ada,"  tegasnya saat memimpin rapat koordinasi di Kecamatan Angsana, Jumat (6/8).

Dalam rapat koordinasi yang dihadiri beberapa perwakilan perusahaan itu, Zairullah menekankan. Bahwa Angsana memiliki beberapa titik masuk yang harus diwaspadai.

Seperti pelabuhan dan daerah perbatasan yang rawan dijadikan  tempat ke luar masuk karyawan.

Sementara itu Camat Satui Abdul Rahim mengatakan, meraka sudah bekerjasama dengan beberapa perusahaan. Menyiapkan rumah karantina untuk warga.

Adapun untuk penanganan di wilayah Kecamatan Angsana saat ini telah melakukan pelatihan kepada masyarakat terkait penanganan Covid 19. Yang mana nantinya masing masing desa sudah memiliki 5 orang yang akan bertugas di rumah karantina desa masing-masing. (shd/jb)


Space Iklan

Tags :

bm
Jurnal Banua

Situs pemberitaan online Jurnal Banua telah memiliki badan hukum dan terdaftar di Kemenkumham RI. Semua produk pemberitaan diolah melalui proses jurnalistik yang profesional dan bertanggungjawab.

Posting Komentar