Mahasiswa Minta Asrama, Begini Tanggapan Wabup

Wabup Muh Rusli saat melantik pengurus mahasiswa Sulawesi Selatan asal Tanah Bumbu
JURNALBANUA.COM, BATULICIN - Mahasiswa asal Bumi Bersujud yang kuliah di Sulawesi Selatan meminta kepada pemerintah daerah, sebuah asrama.

"Supaya kami tidak sewa kos lagi," kata Zainuddin, mahasiswa yang kuliah di Makasar, di hadapan Wabup Muh Rusli, Rabu (4/9) kemarin.

Usulan itu dia sampaikan usai acara pelantikan Kerukunan Pelajar Mahasiswa Tanah Bumbu Kalimantan Selatan Makassar (KPMTBKSM) yang baru.

Menanggapi itu, Rusli mengatakan segera akan mengusulkan untuk dimasukkan dalam anggaran. "Semoga segera bisa terealisasi," ujarnya.

Selain itu, Muh. Rusli meminta kepada para pengurus harian yang telah dilantik, agar dapat menampilkan KPMTBKSM sebagai organisasi yang mempunyai manajemen yang profesional dalam melaksanakan kegiatan sosialisasi pendidikan tinggi yang ada di Makassar.

"Sebagai gambaran kepada adik-adik pelajar di Tanah Bumbu, khususnya untuk mereka yang akan melanjutkan pendidikan ke Perguruan Tinggi," ujarnya.

Terutama dalam upaya membantu Pemerintah Tanah Bumbu, dalam peningkatan kualitas sumber daya manusia, yang akademis, organisatoris, dan spritualis. (shd/jb)


Space Iklan

Tags :

bm
Jurnal Banua

Situs pemberitaan online Jurnal Banua telah memiliki badan hukum dan terdaftar di Kemenkumham RI. Semua produk pemberitaan diolah melalui proses jurnalistik yang profesional dan bertanggungjawab.

Posting Komentar