Misteri Jasad di Depan Saranjana Akhirnya Terkuak, Berkat Nomor Hape

Warga menemukan jasad terdampar di Pantai Oka-Oka, Sabtu (1/8). Tampak di belakang bukit Saranjana | Foto: IST

JURNALBANUA.COM, KOTABARU - Misteri mayat dan bangkai kapal yang terdampar di pantai, depan Bukit Saranjana, Desa Oka-Oka akhirnya terkuak. Berkat tulisan nomor hape yang ada di bangkai kapal.

"Saat dihubungi nomor itu. Aktif. Yang angkat namanya Kandar," beber Kapolres Kotabaru AKBP Andi Adnan Syafruddin melalui Kasat Reskrim AKP Abdul Jalil, Minggu (2/8) pagi tadi.

Dari sambungan telepon itu pun akhirnya terkuak. Mayat di pantai adalah anak buah Kandar, pengusaha kapal dari Sumenep Jawa Timur.

"Kandar bercerita. Sepuluh hari lalu ia menyuruh Mahmud dan dua anak buahnya pergi ke Majene Sulawesi Barat. Menjual kapal," kata Jalil.

Kapal kayu second itu kemudian dibawa Mahmud melintas Laut Jawa. Namun beberapa hari kemudian, Kandar tidak dapat mengontak anak buahnya itu.

Hingga Sabtu (1/8) pagi tadi, warga Oka-Oka menemukan jasad Mahmud dan bangkai kapal di tepi pantai. "Kandar kami kirimi foto korban. Ia membenarkan itu jasad Mahmud," jelas Jalil.

Lebih memastikan, polisi kemudian mengontak keluarga korban di Sumenep. Keluarga juga membenarkan. "Saat ini jenazah ada di RSUD Kotabaru. Menunggu keluarga mengambil," pungkasnya.

Dari serpihan kapal, sementara diduga gelombang besar membuat kapal rusak. Salah satu korban kemudian larut hingga ke ujung Pulau Laut bagian selatan. (shd/jb)

Baca juga: Nelayan Sumenep Ditemukan Tak Bernyawa di Depan Bukit Saranjana


Space Iklan

Tags :

bm
Jurnal Banua

Situs pemberitaan online Jurnal Banua telah memiliki badan hukum dan terdaftar di Kemenkumham RI. Semua produk pemberitaan diolah melalui proses jurnalistik yang profesional dan bertanggungjawab.

Posting Komentar