Walau Sibuk, Anggota DPRD Kotabaru Tetap Usahakan Jemput Anak Sekolah

Awaludin jemput anaknya di taman pendidikan Quran, Selasa (14/1/20) sore tadi

JURNALBANUA.COM, KOTABARU - Walau kerjaan masih padat, anggota DPRD Kotabaru Awaludin berusaha menyempatkan diri menjemput anaknya sekolah.

Selasa (14/1/20) sore tadi, ia terlihat hujan-hujan masuk ke taman pendidikan Quran di Desa Semayap, dekat lapangan GOR.

"Eh, ngapaian kamu di sini," ujarnya terkejut saat kamera wartawan menjepretnya.

Ditanya Awaludin membenarkan. "Ya kalau sempat saya yang jemput. Dua anak saya ini kalau sore belajar agama di sini," ujarnya.

Dua anak Awaludin terlihat riang. Jelas keakraban ayah dan anak begitu lekat.

"Ini pang yang bikin saya kangen. Kadang mereka itu kalau di rumah berantem. Ini adiknya lagi flu, makanya banyak diam gari ini," bebernya.

Awal menjelaskan, dirinya tidak mau ada jarak dengan anak-anak. Sehingga sang anak pun tidak sungkan bercerita dari A sampai Z.

Heri salah satu sahabat Awal kepada Jurnal Banua mengatakan, anggota dewan dari Fraksi PAN itu tidak pernah berubah. Sejak belum jadi anggota dewan, sampai sekarang.

"Dari dulu suka jemput anak sendiri. Suka nongkrong sama teman-teman. Sampai sekarang," akunya. (shd/jb)


Space Iklan

Tags :

bm
Jurnal Banua

Situs pemberitaan online Jurnal Banua telah memiliki badan hukum dan terdaftar di Kemenkumham RI. Semua produk pemberitaan diolah melalui proses jurnalistik yang profesional dan bertanggungjawab.

Posting Komentar