Serius Atasi Infllasi

Pemkab Tanah Bumbu mengikuti rapat virtual Kemendagri terkait masalah inflasi di daerah
JURNALBANUA.COM, BATULICIN - Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Ir H Riduan mengikuti rapat koordinasi (Rakoor) pengendalian inflasi daerah secara virtual yang dilaksanakan oleh Kementerian Dalam Negeri Selasa 24 Januari 2023.

Mendagri Tito Karnavian meminta kepala daerah memantau langsung di lapangan, dan hati-hati dalam mengatur tarif PDAM maupun angkutan umum.

Kedua, turunkan kemiskinan extrem sampai target 0 persen pada 2024.

Ketiga, turunkan stunting di bawah 14 persen di tahun 2024.

Keempat, segera selesaikan dua masalah besar investasi yakni kesesuaian kegiatan pemanfaatan ruang (KKPR) dan persetujuan bangunan gedung (PBGD).

Kelima, maksimalkan pengelolaan keuangan daerah dengan bangun dana abadi dan pastikan APBD dibelanjakan untuk produk produk buatan dalam negeri.

“Yang tak kalah penting dalam penanganan ini adalah menjaga stabilitas politik dan keamanan menjelang pemilihan umum (pemilu) di tahun 2024," ujarnya.

Sementara itu, Riduan mengatakan, pemerintah daerah telah serius mengentasi kelima persoalan tersebut.

Melalui beberapa program yang telah dilaksanakan dan terus ditingkatkan oleh SKPD terkait. Dia pun menegaskan, pemerintah daerah konsisten untuk mengatasi kelima masalah itu. (shd/jb)


Space Iklan

Tags :

bm
Jurnal Banua

Situs pemberitaan online Jurnal Banua telah memiliki badan hukum dan terdaftar di Kemenkumham RI. Semua produk pemberitaan diolah melalui proses jurnalistik yang profesional dan bertanggungjawab.

Posting Komentar