Dewan Kotabaru Minta SKPD Cepat Tangani Banjir

Ketua DPRD Kotabaru, Syairi Mukhlis

JURNALBANUA.COM, KOTABARU - Kalangan wakil rakyat di DPRD Kotabaru meminta pemerintah setempat bergerak cepat tangani banjir yang melanda beberapa kawasan di Bumi Saijaan.

Ketua DPRD Kotabaru Syairi Mukhlis saat hearing bersama Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Dinas Perizinan dan Penanaman Modal, serta instansi lainnya
meminta untuk mempercepat penangana penyebab banjir itu.

"Ada delapan pokok yang harus segera dilaksanakan dalam menanggulangi banjir baik jangka pendek maupun jangka panjang," kata Syairi.

Jangka pendek, Dinas PUPR berkerjasama dengan SKPD terkait melakukan pemeliharaan drainase yang ada di tengah kota, juga pembersihan sungai-sungai.

Sedangkan jangka panjang, pihaknya meminta PUPR untuk segera membuat masterplan terkait penanganan banjir di tengah kota.

Menurutnya, revitalisasi drainase perkotaan, pemeliharaan sungai, drainase, dan pengendalian fungsi lahan terus harus dilakukan. Pembebasan bangunan atau kegiatan di atas saluran air perlu diperhatikan dengan cermat.

“Harapan kami sesegeranya dilaksanakan, SKPD terkait segera berkoordinasi dengan Bupati Kotabaru terkait langkah apa yang akan diambil nanti," jelasnya.(saa/shd/jb)


Space Iklan

Tags :

bm
Jurnal Banua

Situs pemberitaan online Jurnal Banua telah memiliki badan hukum dan terdaftar di Kemenkumham RI. Semua produk pemberitaan diolah melalui proses jurnalistik yang profesional dan bertanggungjawab.

Posting Komentar