Tiga Joni Kembali Hebohkan Kelumpang Selatan, Berbaju TNI dan Polri

Tiga Joni berbagi takjil di Kelumpang Selatam

Masih ingat dengan Tiga Joni yang sempat hebohkan Kelumpang Selatan Kotabaru? Tiga Joni berbaju loreng dan cokelat itu kembali bikin heboh jalanan di sana, Minggu (26/5) sore tadi.

JURNALBANUA.COM, KOTABARU - Serda Joni dan Koptu Joni adalah anggota TNI yang bertugas di Kecamatan Kelumpang Selatan. Para Joni itu akrab berteman dengan Bhabinkamtibmas Polsek Kelumpang Selatan, Aiptu Joni Damanik.

Baca: Ketika Pelosok Tentram Kelumpang Selatan Heboh Dengan 3 Joni

Kelumpang Selatan adalah kawasan pelosok Kabupaten Kotabaru. Masyarakatnya dikenal agamis. Banyak menyebut, Kelumpang Selatan adalah Martapura nya Kabupaten Kotabaru, banyak pesantren di sana.

Nah, Minggu sore tadi 3 Jhoni beraksi di jalanan. Bersama rekan-rekan mereka dari Koramil dan Polsek. Mencegat warga di jalanan.

"Berhenti dulu Pak. Stop di situ," kata Joni si polisi. Bersama dua Joni dari TNI dia mendatangi warga yang menghentikan motornya itu.

Warga berjenis kelamin pria itu pucat. Bagaimana tidak? Dia tidak menggunakan helm. Tapi senyum ramah tiga Joni sedikit mengurangi degup jantungnya.

"Ini sedikit dari kami. Untuk berbuka nanti. Bapak puasa kan?," kata Serda Joni ramah.

Warga yang sempat pucat itu pun tersenyum. "Saya kira tadi ada razia Ndan. Makasih semoga sampean-sampean rezekinya ditambah," ujarnya.

Terus aksi bagi-bagi takjil itu dilakukan di sekitaran Desa Pantai, ibukota kecamatan. Kapolres Kotabaru AKBP Suhasto melalui Kapolsek Kelumpang Selatan Iptu Yacob Sihasale mengatakan, kegiatan itu terlaksana atas kerja sama TNI dan Polri.

"Semoga sinergi TNI, Polri dan masyarakat terus terjaga," ujar Yacob.

Dandim 1004 Kotabaru Letkol Inf Rony Fitriyanto membenarkan giat itu. "Tidak terasa kita masuk ke ujung Ramadan. Untuk muslim mari sama-sama kita tingkatkan amal di Ramadan ini," imbaunya. (JB)


Space Iklan

Tags :

bm
Jurnal Banua

Situs pemberitaan online Jurnal Banua telah memiliki badan hukum dan terdaftar di Kemenkumham RI. Semua produk pemberitaan diolah melalui proses jurnalistik yang profesional dan bertanggungjawab.

Posting Komentar