Sesuai Prediksi, Jokowi Menang di Kotabaru Kalsel

Dermaga Desa Tanjung Lalak. Suara Jokowi tinggi di pesisir Kotabaru Pulau Laut

JURNALBANUA.COM, KOTABARU - Beberapa hari jelang 17 April, Jurnal Banua memprediksi Capres Jokowi akan menang di Kabupaten Kotabaru. Prediksi yang dihasilkan melalui kajian ilmiah itu, ternyata tepat.


Dari informasi-informasi penghitungan di beberapa kecamatan, Jokowi unggul di Kotabaru di kisaran 55 persen. Data masuk ke Jurnal Banua, Jumat (19/4) sudah di atas 70 persen, dengan sebaran sampel yang merata.


Awalnya, dari hasil survei Jurnal Banua, Jokowi akan unggul di posisi 60 persen. Namun ternyata, suara Prabowo maksimal di Pulau Sebuku. Karena keterbatasan sarana, Jurnal Banua memang tidak sempat melakukan survei di Sebuku.

Selain Sebuku, Prabowo juga unggul di Pulau Laut Utara dan Pulau Laut Timur.  Daerah-daerah ini termasuk Sebuku, masuk dalam wilayah Dapil I. Selisih suara Jokowi dan Prabowo di Dapil I di kisaran 20 persen.

Namun untuk kecamatan-kecamatan lain. Utamanya di pesisir bagian selatan, dan Kotabaru yang masuk daratan Pulau Kalimantan, Jokowi rata-rata unggul di kisaran 50 persen.


Termasuk di Pulau Sembilan. Di pulau terluar ini, Jokowi meraih total 2.145 suara. Sementara Prabowo meraih 1.038 suara.


Di Pulau Laut Tanjung Selayar, Jokowi meraih 2.961 suara. Sementara Prabowo meraih 2.459 suara. Di Pamukan Barat Jokowi meraih 3.613 suara, dan Prabowo sebanyak 1.050 suara.

Hasil-hasil itu persis dengan hasil survei Jurnal Banua sebelum hari pencoblosan. Sampai sekarang, baik tim Jokowi atau Prabowo di Kotabaru belum ada yang memberikan keterangan resminya. (JB)


Space Iklan

Tags :

bm
Jurnal Banua

Situs pemberitaan online Jurnal Banua telah memiliki badan hukum dan terdaftar di Kemenkumham RI. Semua produk pemberitaan diolah melalui proses jurnalistik yang profesional dan bertanggungjawab.

Posting Komentar