Awali Safari Ramadan, Zairullah Ajak Anak Cuci Kaki Ibu

Anak-anak mencuci kaki sang ibu. | Foto : Istimewa


JURNALBANUA, BATULICIN - Mengawali kegiatan Safari Ramadan, Bupati Tanah Bumbu (Tanbu), dr HM Zairullah Azhar mengajak anak untuk mencuci kaki ibu, Jumat (15/3/2024).

Tak hanya satu kegiatan, Zairullah juga mengisi kegiatan safari Ramadannya dengan sejumlah agenda. Diantaranya, buka puasa dan salat magrib, dilanjut salat isya, tarawih, dan diakhiri witir.

Adapun agenda tersebut, dilakukan di tiga desa berbeda dalam satu hari. Seperti pada hari pertama safari Ramadan, Zairullah mendatangi tiga masjid.

Diantaranya, buka puasa bersama masyarakat dan salat magrib berjamaah di Desa Makmur Mulia Kecamatan Satui.

Yang kemudian dilanjut salat isya dan tarawih di menuju Masjid Raudhatul Jannah, Desa Sungai Danau. Hingga ditutup dengan kegiatan salat witir di Masjid Nurul Imam, Desa Sinar Bulan.

Seluruh kegiatan itupun diisi pula dengan penyerahan bantuan Satu Desa Satu Masjid (SDSM), serta santunan lansia dan anak yatim piatu.

Bahkan, tidak lupa ia mengajak anak-anak untuk mengimplementasikan program mencuci kaki ibu. Yang dimana, Zairullah berharap anak-anak dapat mengambil berkah dari air rendaman kaki ibu. (dr/adv/jb)


Space Iklan

Tags :

bm
Jurnal Banua

Situs pemberitaan online Jurnal Banua telah memiliki badan hukum dan terdaftar di Kemenkumham RI. Semua produk pemberitaan diolah melalui proses jurnalistik yang profesional dan bertanggungjawab.

Posting Komentar