DPRD Banjarmasin Gelar Bukber dan Santuni Anak Panti Asuhan

DPRD Banjarmasin Gelar Bukber dan Santuni Anak Panti Asuhan

JURNALBANUA.COM, BANJARMASIN- Sekretariat DPRD Banjarmasin melaksanakan buka bersama pada bulan Ramadhan. Kegiatan ini dilaksanakan sekaligus memberikan santunan kepada anak-anak panti asuhan. 

Wakil ketua DPRD Banjarmasin Matnor Ali mengungkap, kegiatan buka bersama sudah menjadi rutinitas dewan tiap bulan Ramadan. 

Meski masih dalam kondisi covid-19,  Matnor mengungkapkan Banjarmasin sudah zona hijau. “Ini sekaligus menjadi silaturahmi bagi kita semua,” ujarnya. 

Di samping itu, politikus Golkar ini menambahkan, pihaknya juga memberikan santunan kepada anak-anak panti asuhan. Itu sebagai bentuk kepedulian kepada anak asuh dan menjadi rutinitas di bulan Ramadan. 

"Memang kami sudah setiap tahun melakukan ini. Memberi kepada anak panti asuhan yang ada di Banjarmasin. Nantinya bergantian tiap tahun panti asuhan yang kita bantu,” tutupnya.(saa/shd/jb). 


Space Iklan

Tags :

bm
Jurnal Banua

Situs pemberitaan online Jurnal Banua telah memiliki badan hukum dan terdaftar di Kemenkumham RI. Semua produk pemberitaan diolah melalui proses jurnalistik yang profesional dan bertanggungjawab.

Posting Komentar