Bupati Kecewa Kondisi di Disdikbud

Bupati Zairullah Azhar menjawab pertanyaan awak media dalam sebuah kesempatan. Dia menekankan agar SOPD tiap pagi melakukan  kegiatan rohani sebelum memulai kerja
JURNALBANUA.COM, BATULICIN - Orang nomor satu di jajaran Pemkab Tanah Bumbu Bupati Zairullah Azhar kecewa saat melihat suasana Disdikbud di daerah ini.

Dia melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Kamis (15/4) kemarin.  Para pegawai tampak terkejut, melihat kedatangan orang nomor satu di daerah ini.

Setiap ruangan diperiksa Zairullah Azhar, begitu juga diruang tunggu, ruang rapat dan ruang pertemuan atau musala. Bupati terlihat kecewa.

Sebab tidak ada kegiatan apapun sesuai instruksinya sebelumnya. Agar pegawai melalukan kegiatan rohani di pagi hari sebelum bekerja.

"Hari ini saya ke Disidik, tapi terlihat tidak tertata. Saya datang tidak ada apa-apa dan saat saya datang baru berbondong-bondong beraktivitas. Ini saya lihat tidak ada keseriusan oleh pemimpinnya," katanya.

Terkait kunjungan sidak itu, dia tidak melihat greget kedisiplinannya. Apalagi ini bulan Ramadan, kegiataan keagamaan yang sudah dikonsep bersama, menuju Serambi Madinah, seakan diindahkan.

"Ini baru satu dinas yang saya datangi, nanti semuanya akan saya datangi satu persatu. Pemimpinnya yang tidak ada keseriusan, maka saya akan ganti, misalnya saja di Dinas Pendidikan tadi, saya tak segan untuk mengganti pemimpinnya," katanya.

Ini menjadi pembelajaran bagi semua SKPD, siapa saja yanh tidak serius dalm melaksanakan dan melayani masyarakat, dia akan mencopotnya.

"Di depan kantor-kantor saya lihat banyak mobil parkir, fasilitas itu dari pemerintah dan dari masyarakat. Betapa banyaknya sudah fasilitas yang dimiliki, namun bila tidak ada keseriusan, ya saya akan tegas saja," katanya saat ditemui di ruangannya. (shd/jb)


Space Iklan

Tags :

bm
Jurnal Banua

Situs pemberitaan online Jurnal Banua telah memiliki badan hukum dan terdaftar di Kemenkumham RI. Semua produk pemberitaan diolah melalui proses jurnalistik yang profesional dan bertanggungjawab.

Posting Komentar