Longsor, Jalan Batulicin ke Kandangan Tak Bisa Dilalui Roda Empat

Jalan di KM 78 Mentewe sementara hanya bisa dilalui kendaraan roda dua

JURNALBANUA.COM, BATULICIN - Bagi Anda yang ingin menuju Kandangan dari Batulicin dan sebaliknya dengan roda empat harap tunda dulu. Jalan di KM 78 Desa Emil Baru Kecamatan Mentewe longsor parah.

"Longsor terjadi sejak Minggu (29/12) malam sekitar pukul 21.00. Kondisi jalan saat ini masih tertutup longsoran," ujar Kasat Lantas Polres Tanah Bumbu, AKP Angga Satrya Wibawa kepada Jurnal Banua, Senin (30/12) malam tadi.

Saat ini kata Angga, jalan hanya bisa dilalui roda dua. Setelah aparat bersama warga melakukan gotong royong di sana.

"Kami juga sudah berkoordinasi dengan pemerintah untuk secepatnya membersihkan jalan dan melakukan tindakan prioritas lainnya," ujar Angga.

Ia pun mengimbau warga mengambil alternatif jalan lain sementara. Karena intensitas hujan yang diperkirakan tinggi di tahun baru nanti.

"Terus berkoordinasi dengan aparat setempat untuk mengetahui informasi terkini," pintanya. (JB)


Space Iklan

Tags :

bm
Jurnal Banua

Situs pemberitaan online Jurnal Banua telah memiliki badan hukum dan terdaftar di Kemenkumham RI. Semua produk pemberitaan diolah melalui proses jurnalistik yang profesional dan bertanggungjawab.

Posting Komentar