Bupati Sidak Proyek Pasar

Bupati Sayed Jafar meminta pekerja mengerjakan bangunan sesuai dengan spek

JURNALBANUA.COM, KOTABARU - Bupati Kotabaru Sayed Jafar akhir pekan tadi melakukan sidak ke mega proyek Pasar Kemakmuran. Dia melihat pekerja sedang membangun ulang pasar yang pernah terbakar sebelumnya itu.

Kepada para pekerja, Sayed Jafar meminta mereka membangun dengan baik. Sesuai dengan spesifikasi yang ada dalam kontrak proyek.

"Ini anggarannya besar. Mencapai Rp13 M. Saya harap, pekerjaan benar-benar sesuai spek," ujarnya.

Kadis Pasar Mahyudiansyah mengatakan, bangunan pasar lantai bawah tetap dipertahankan strukturnya. Sehingga dana Rp13 M bisa digunakan untuk membangun lantai atas pasar.

"Karena kalau dibangun semua, dana itu gak cukup. Jadi kami berkoordinasi dengan banyak pihak terkait. Sudah sesuai aturan dan sesuai teknis bangunan," ujarnya.

Seperti telah diberitakan Radar Banjarmasin, Pasar Kemakmuran terbakar pada akhir 2018. Ratusan kios ludes jadi arang. (Diskominfo/JB)


Space Iklan

Tags :

bm
Jurnal Banua

Situs pemberitaan online Jurnal Banua telah memiliki badan hukum dan terdaftar di Kemenkumham RI. Semua produk pemberitaan diolah melalui proses jurnalistik yang profesional dan bertanggungjawab.

Posting Komentar