Fatma Idiana Sayed Jafar Bina PKK di Pelosok

Ketua PKK Kotabaru Fatma Idiana Sayed Jafar saat berkunjung ke Desa Pantai

JURNALBANUA.COM, KOTABARU - Ketua PKK Fatma Idiana Sayed Jafar menghadiri pembinaan Peningkatan Peranan Wanita Keluarga Sehat dan Sejahtera (P2WKSS) dan Kecamatan Sayang Ibu (KSI)di Desa Pantai Kecamatan Kelumpang Selatan, Selasa (19/2/19) tadi. Fatma meminta, PKK di sana segera mempersiapkan diri untuk perlombaan P2WKSS dan KSI nanti.

"Bukan hanya PKK Kabupaten yang terlibat tetapi PKK kecamatan juga turut aktif. Sehingga apa-apa yang dibutuhkan bisa segera mengetahui dan diharapkan kerjasamanya kepada semua pihak yang terkait," ungkapnya.

Camat Kelumpang Selatan Siti Sarah mengharapkan bimbingan kepada Fatma dan SOPDN terkait untuk persiapakan lomba P2WKSS yang akan di laksanakan di bulan September 2019. "Karena dengan dukungan dari pemerintah daerah,  maka kesiapan desa dalam pelaksanaanya nanti bisa terlaksana dengan baik" ujarnya.

Dalam laporannya, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Pendusuk dan Keluarga Berencana (P3A2KB) Fatannor menyampaikan, semoga Desa Pantai nantinya mendapatkan hasil yang memuaskan, dan bisa menjadi contoh desa diseluruh kecamatan. "Sama-sama kita bekerja untuk kemajuan masyarakat Kotabaru. Khususnya di Desa Pantai ini," paparnya.

Kemudian acara dilanjutkan dengan pembinanaan oleh masing-masing SOPD dan peninjauan ke Polindes Sangking Baru. "Saya harap semua petugas melayani masyarakat dengan maksimal. Layani masyarakat dengan baik, tulus dan ikhlas," tekan Fatma. (Diskominfo/JB)


Space Iklan

Tags :

bm
Jurnal Banua

Situs pemberitaan online Jurnal Banua telah memiliki badan hukum dan terdaftar di Kemenkumham RI. Semua produk pemberitaan diolah melalui proses jurnalistik yang profesional dan bertanggungjawab.

Posting Komentar